image source:www.siduta.com |
Nah, ada 9 tips ringan yang harus diperhatikan sebelum membeli hp Android, yaitu:
1. Sesuaikan dengan kebutuhan
Sebelum membeli hp Android, ada baiknya mencatat apa saja yang kita inginkan dari hp Android yang akan dibeli. Karena dengan begitu, kita bisa memilih hp Android yang lebih sesuai dengan kebutuhan dan mendapatkan hp Android murah yang berkualitas.
2. Display
Tampilan layar menjadi hal yang tidak kalah penting dalam sebuah hp Android. Bukan hanya ukuran layar dan resolusinya tetapi kerapatan pixel yang dimiliki juga harus diperhatikan. Kerapatan pixel layar dihitung dalam satuan ppi (pixel per inch). Semakin besar jumlah pixel yang dimiliki, maka layar akan terlihat tajam dan jernih serta nyaman di mata.
3. Desain
Mengapa desain menjadi hal yang harus jadi perhatian dalam membeli hp Android? Sederhana saja, selera setiap orang tentu berbeda-beda bukan? Apalagi untuk desain sebuah hp Android yang nyaris tidak lepas dari genggaman. Oleh sebab itu ada baiknya kita memilih desain yang sesuai dengan selera kita agar tidak mudah bosan.
4. Kecepatan Prosesor
Kecepatan prosesor atau CPU sangat berpengaruh terhadap kinerja dan kecepatan hp Android. Dengan kecepatan prosesor yang tinggi dan memiliki banyak inti core sudah bisa dipastikan performa multitasking perangkat tergolong baik serta mampu menjalankan semua tugas dengan lancar. Kecepatan prosesor diukur dalam satuan Hertz (Hz). Untuk kinerja yang baik, setidaknya kecepatan prosesor harus 1 GHz atau lebih.
5. Sistem Operasi
lollipop
Pilihlah hp Android dengan sistem operasi Android versi terbaru, untuk saat ini yaitu Android Lollipop. Sebab dengan memilih Android dengan sistem operasi versi terbaru kita akan mendapatkan beberapa manfaat, yaitu kinerja smartphone yang baik, mendukung semua aplikasi saat ini, peningkatan sisi user interface, lebih stabil, dan lebih secure (aman).
6. Random Access Memory (RAM)
Mengapa RAM menjadi salah satu faktor penting yang harus dipertimbangkan sebelum membeli hp Android? Iya karena RAM merupakan komponen pendukung kinerja prosesor agar lebih baik. Semua aplikasi yang dijalankan secara otomatis akan menyimpan file cache di dalam RAM. Jika aplikasi ditutup kemudian ingin membukanya kembali, maka aplikasi akan diluncurkan dari RAM. Jadi semakin besar kapasitas RAM yang dimiliki, hp Android akan lebih optimal dalam menjalankan banyak aplikasi secara bersamaan. Nah, disarankan untuk membeli hp Android dengan RAM minimal 1 gb.
7. Kapasitas Data (Memori Internal)
Memory Internal menjadi hal yang wajib diperhatikan sebelum membeli hp Android. Karena semua aplikasi yang diinstal akan tersimpan didalam memori internal. Walaupun sudah dipindahkan ke memori eksternal (SD card) sebagian data dari aplikasi akan tetap tersimpan di memori internal. Oleh sebab itu, pastikan membeli Android dengan memori internal yang cukup (min. 4 GB setelah dikurangi untuk sistem) tujuannya agar lebih leluasa dan lega dalam menginstal aplikasi yang dibutuhkan.
8. Kamera
Kamera, Hmm.. Kamera menjadi hal penting dalam membeli hp Android. Terutama bagi kawan siduta yang gemar berfoto, baik berfoto bersama maupun berfoto selfie. Tentu sudah tidak asing dengan istilah selfie. Nah, dalam hal ini pastikan memilih kamera depan yang cukup agar gambar yang dihasilkan sesuai keinginan.
9. Kapasitas Baterai
Baterai, selain kapasitas baterai yang cukup agar saat digunakan tidak cepat habis. Hp Android saat ini ada yang menggunakan baterai tanam. Karena baterai tanam tentu memiliki kekurangan dan kelebihan maka ada baiknya hal ini menjadi pertimbangan sebelum membeli hp Android.
Hmm… Itu tadi 9 tips yang harus dilakukan sebelum membeli hp Android. Tujuannya agar kita mendapat hp Android yang sesuai dengan kebutuhan dan tidak menyesal di kemudian hari. ok guys, secanggih apapun Androidmu, jangan pernah melupakan kewajiban-kewajiban sebagai seorang muslim ya.. semoga bermanfaat ?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar